Rabu, 11 Oktober 2017

Rapat Koordinasi - Pekerjaan Konstruksi Jalan Paving

RAPAT KOORDINASI
RT. 02 RW. 03 Ketintang

Pekerjaan Konstruksi Jalan Paving
Musrenbang 2017 kota Surabaya


Pekerjaan konstruksi jalan paving di RT. 02 RW. 03 kelurahan Ketintang ini merupakan hasil Musrenbang 2017 kota Surabaya yang dikerjakan oleh pihak kontraktor.
Pekerjaan tersebut sebenarnya mundur sejak awal bulan September 2017 yang lalu. Pemunduran pekerjaan ini dikarenakan RT. 02 khususnya dan umumnya RW. 03 kelurahan Ketintang mengikuti Lomba Kampung Pendidikan 2017 kota Surabaya.
Setelah dilakukan koordinasi dan komunikasi dengan baik antara RT. 02 RW. 03 Ketintang dengan pihak kontraktor yang pada inti dan garis besarnya adalah pemanfaatan paving lama untuk dipasang pada jalan di sekitaran rumah warga RT. 02 PJKA agar terlihat rapi dan bagus dengan swadaya dari warga.

Rapat Koordinasi dengan Pihak Kontraktor
#doc. 06102017


Dengan kata mufakat, bersama dengan warga RT. 02 PJKA akan dilakukan kegiatan kerja bakti dan swadaya warga untuk pemasangan paving jalan di sekitar rumah warga RT. 02 PJKA. 

Rapat Koordinasi dengan Warga sekitar RT. 02 PJKA
#doc. 07102017

Selain itu juga, dilakukan sosialisasi atas pekerjaan konstruksi jalan paving dalam acara pertemuan rutin PKK, pertemuan rutin warga dan karang taruna "Sepuluh" RT. 02 RW. 03 Ketintang yang dilaksanakan dirumah H. Slamet Pramono.

Rapat Koordinasi dengan Warga RT. 02
#doc. 08102017

Perihal tersebut mendapat dukung penuh dari Ketua RW. 03 Ketintang, bapak H. Sutomo. "Saya sangat setuju sekali atas pemanfaatan paving lama tersebut" tandas beliau.
Selain dukungan dari ketua RW. 03, Babinsa kelurahan Ketintang, bapak Serda Ajat Sudrajat juga siap mengawasi dan mendampingi serta membantu pekerjaan konstruksi jalan paving di wilayah RT. 02 tersebut. "Saya siap mendampingi akses truk material yang masuk ke lokasi dan siap mengawasi  pekerjaan tersebut serta membantu warga dalam melaksanakan kerja bakti pak RT" pesan akrab beliau kepada Ketua RT. 02.
Dukungan juga diperoleh dari Ketua LPMK, bapak Didik Sudarminto dan Lurah Ketintang, ibu Yuli Darmawati SH. MM. "Saya akan turun langsung untuk ikut memonitor pekerjaan tersebut, dan terima kasih atas kerjasamanya untuk bersedia bekerja bakti dan berswadaya dalam pemanfaatan paving lama" ucap ibu Lurah.

#semoga lancar dan bermanfaat bagi kita semua
#[tetap] Belajar, [tetap] Semangat dan Berwarna

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kudapan Pagi Keluarga - Cipta Menu Olahan Ikan Lokal menuju Generasi Surabaya Hebat

  CIPTA MENU KELUARGA Olahan Ikan Lokal menuju Generasi Surabaya Hebat Terdiri dari Ayah dan Ibu (usia 35 – 45   tahun) serta 2 anak (usia 1...